Renovasi halaman belakang rumah juga tidak kalah penting untuk diperhatikan ketika Anda ingin suasana desain yang baru. Halaman belakang rumah juga bisa digunakan untuk berbagai macam fungsi, terutama untuk area bersantai atau menerima tamu. Selain itu, juga bisa digunakan untuk bercocok tanam berbagai tanaman hias.
Berikut ini beberapa tips yang dapat menjadi pertimbangan ketika hendak melakukan renovasi di halaman rumah agar hasilnya sesuai keinginan.
Penting bagi Anda untuk mempertimbangkan kapan waktu yang tepat mulai melakukan pekerjaan saat berencana renovasi halaman di belakang rumah. Hal ini dilakukan agar bisa menghindari adanya suatu hambatan dalam proses renovasi di halaman belakang.
Sebaiknya lakukan renovasi ini ketika musim kemarau karena jika merenovasi saat musim hujan kemungkinan akan merepotkan. Waktu pengerjaan proyek renovasi halaman belakang bisa saja jadi lebih lama dari perkiraan karena terhambat oleh hujan.
Ketersediaan anggaran biaya adalah hal yang paling penting saat renovasi halaman di belakang rumah terlebih jika Anda bisnis flipping properti. Anda perlu memikirkan faktor lain, seperti anggaran pemeliharaan usai proyek renovasi selesai.
Hal yang tidak kalah penting untuk masuk dalam pertimbangan dan perhitungan adalah berapa harga material saat ini. Sebab, akan sangat memberikan pengaruh pada uang yang keluar, ongkos tukang, dan kualitas material bangunan yang akan digunakan.
Pertimbangkan luasnya halaman yang akan direnovasi dan desain taman yang hendak dibuat. Jika Anda berencana hanya untuk melakukan sebuah renovasi kecil di bagian halaman belakang rumah, sebaiknya lakukanlah sendiri saja.
Namun jika Anda ingin renovasi halaman belakang rumah dengan membuat perubahan yang besar, sebaiknya pikirkan untuk menyewa jasa tukang profesional. Hal ini untuk meminimalisir bahkan menghindari terjadi kesalahan di dalam proyek ketika renovasi.
(Baca juga: Bagaimana Cara Renovasi Dapur Minimalis yang Sesuai Budget?)
Sebelum mulai pekerjaan renovasi halaman rumah, sebaiknya perlu memikirkan bagaimana konsep halaman belakang rumah yang diinginkan. Pertimbangkan mulai dari tanaman apa yang dihadirkan, bagaimana pembuatannya, dan tambahan apa saja.
Pastikan bahwa area halaman belakang yang dijadikan taman akan selalu dirawat dan diperhatikan setiap hari. Salah satu solusi renovasi rumah yang ada di halaman adalah rerumputan hijau, pohon kecil, bunga, dan adanya kerikil kecil di pinggir area jalan.
Saat merenovasi halaman belakang rumah buatlah rancangan yang sesuai dengan kebutuhan anggota keluarga dan gaya hidup. Terlebih jika memiliki hewan peliharaan yang memang bisa berpengaruh terhadap keberadaan taman di halaman belakang.
Anda juga bisa membuat taman sesuai dengan fungsi yang diinginkan. Misalnya jika membuat taman dengan tujuan sebagai tempat menikmati alam di area terbuka nan asri. Atau mungkin membuat taman hanya untuk sekadar tempat nongkrong bersama teman.
Konsep renovasi halaman belakang rumah dengan alam terbuka menjadi salah satu pilihan terbaik untuk membuat taman halaman belakang yang sederhana. Anda juga bisa menyatukan taman ini dengan area dapur, ruang makan, atau bahkan laundry room.
Untuk membuat area santai jadi lebih nyaman, tambahkan juga furnitur berupa set meja dan kursi. Letakkan pula beberapa tanaman bunga atau tanaman hijau untuk memberikan suasana sejuk serta menjadikan taman belakang rumahmu makin menarik.
Anda dapat menerapkan konsep taman di halaman belakang rumah dengan tema indoor jika tidak mempunyai lahan yang luas. Letakkan taman di bagian samping dapur agar mendapatkan suasana yang sejuk dan mendapatkan pencahayaan yang cukup dari luar.
Anda juga bisa menggunakan atap yang transparan khusus untuk desain taman di halaman belakang rumah yang sempit. Hal ini bertujuan supaya cahaya matahari bisa masuk ke area taman sehingga menjadikan proses fotosintesis pada tanaman jadi lancar.
Mengusung konsep rustic berarti Anda bisa membuat sebuah gazebo di tengah halaman belakang rumah. Konsep taman belakang dengan menghadirkan gazebo yang memiliki warna kayu natural bisa digunakan untuk melepaskan penat usai lelah bekerja seharian.
Tambahkan pula dekorasi warna yang senada pada cushion dengan warna netral supaya selaras dengan konsep taman di halaman belakang rumah. Tempatkan juga sofa L, meja berbahan rotan serta vas bunga dan lilin guna mempercantik halaman belakang rumah.
Jika Anda menginginkan renovasi halaman belakang rumah simpel dan minimalis, maka dapat memberikan kesan yang alami. Caranya adalah dengan menggunakan warna serta material yang simpel, seperti batu, semen, dan keramik yang nuansa alam.
Tambahkan pula furnitur berupa meja dan kursi yang memiliki desain simpel untuk diletakkan di taman halaman belakang. Tata seluruh tanaman dengan rapi dan pilihlah tanaman yang gampang untuk dirawat serta mempunyai bentuk yang serasi pada tema.
Jika memiliki lahan di belakang rumah yang luas memanglah sebuah keuntungan tersendiri. Terlebih apabila sudah ditanami pohon yang memiliki ukuran cukup besar sehingga dapat dijadikan sebagai taman bermain untuk anak-anak yang cukup menarik.
Pohon besar itu bisa dimanfaatkan menjadi sebuah rumah pohon seperti pada film. Di area bawahnya juga dapat dijadikan untuk playground. Dengan begitu, taman di halaman belakang rumah dapat menjadi sebuah tempat wisata yang aman untuk anak.
Anda juga bisa membuat halaman di belakang rumah dengan dihias menggunakan rumput sintetis jika lahan sempit. Bila memasang rumput sintetis di halaman belakang rumahmu, jangan lupa membuatkan saluran air sebagai saluran buangan air hujan.
Langkah ini dilakukan supaya air tidak menggenangi taman dan tidak menumbuhkan jamur di rumput sintetis yang terpasang. Cara renovasi halaman belakang rumah yang juga bisa mempercantik halaman juga bisa menambahkan lampion kecil di taman.
Anda juga bisa mempercantik halaman di belakang rumah dengan memadukan air bersama batu koral. Mengombinasikan kedua elemen itu mampu memberi kesan tidak monoton serta suasana sejuk pada hunian ketika sedang bersantai di taman belakang.
Tambahkanlah rumput serta beberapa pohon yang kecil di pojokan taman supaya desain taman tidak tampak terlalu ramai. Gunakan juga tanaman yang cukup tinggi dan ramping dengan beberapa cabang untuk di sekitar kolam supaya tidak mengotori kolam.
Area halaman belakang rumah yang biasa saja dapat disulap menjadi lebih menarik dengan cara mengusung konsep taman romantis. Pasanglah beberapa balok dari tanah liat di tengah taman serta tambahkan batu alam di sekelilingnya sebagai pijakan kaki.
Anda juga bisa membangun sebuah pergola di tengah taman belakang jika tidak mau menggunakan balok tanah. Gantungkanlah lampu tumblr di pergola serta kain putih untuk membuat aksen berbeda agar taman di halaman belakang terlihat makin romantis.
Jika area lahan di halaman belakang rumah sempit bukanlah sebuah halangan untuk bisa mewujudkan taman cantik. Gunakanlah model vertical garden untuk desain renovasi halaman belakang rumah serta pakai grid board pada sepanjang sisi dinding.
Kemudian, gantungkan pula beberapa pot tanaman pada grid board tersebut. pakailah pot minimalis supaya penampilan taman halaman belakang rumah terlihat menarik. Gunakan perpaduan paving dan rumput untuk lantainya agar terlihat menyegarkan.
Sebelum mulai ingin merenovasi dengan berbagai macam ide, pastikan lebih dahulu bahwa sudah memiliki tema yang hendak diaplikasikan pada halaman. Tema ini berguna agar ide dan pemikiran tidak terlalu melenceng jauh dan renovasi lebih terarah.
Sebaiknya buatlah sketsa di atas kertas terlebih dahulu dengan membayangkan setiap elemen sesuai dan bisa diaplikasikan. Selain itu, perbanyak juga melihat referensi supaya sense of art pada taman halaman belakang rumah lebih terasa.
Sebelum mengambil keputusan untuk membeli sesuatu guna merenovasi dengan biaya yang murah, perhatikan terlebih dahulu apa yang ada di halaman. Sebab, renovasi tidak harus selalu membeli barang yang baru.
Anda dapat memanfaatkan benda yang telah ada lalu dikreasikan menjadi sebuah barang baru yang berguna untuk mempercantik taman. Selain itu, bisa juga mengecat ulang pot tanaman yang telah ada sebelumnya.
Setelah menentukan tema untuk taman, langkah renovasi halaman belakang rumah selanjutnya adalah membuat daftar keinginan terkait apa saja yang diinginkan. Buatlah daftar mulai dari hal apa saja yang paling banyak menghabiskan biaya dahulu.
Selanjutnya barulah memikirkan hal-hal kecil seperti memindahkan tanaman atau penambahan beberapa pot bunga untuk halaman belakang. Periksa kembali daftar yang dibuat dan pikirkan lagi mana yang kira-kira tidak terlalu penting lalu hapus dari daftar.
Jika Anda ingin menghemat budget dengan menanam tumbuhan yang bisa hidup dalam waktu lebih lama, maka pilih tanaman perenial. Sebab, tanaman tersebut merupakan jenis tumbuhan yang dapat hidup lebih dari 2 tahun seperti anggrek, krisan, dan suplir.
Tanaman perenial lebih baik dari pada tanaman yang hidup hanya semusim saja karena tidak perlu sering gonta-ganti tanaman di halaman. Umumnya, tanaman perenial lebih mudah dirawat dan bisa lebih tahan terhadap cuaca panas atau musim hujan.
Jika memutuskan untuk membuat taman berarti mesti siap dengan perawatan rutin yang harus dilakukan. Sebab itu, sebelum memilih sebuah elemen lanskap, ketahuilah dulu bagaimana cara merawatnya dan berapa biaya yang biasa dikeluarkan untuk perawatannya.
Untuk menghemat biaya, pilihlah tanaman dengan elemen yang cara perawatannya tergolong rendah atau minim. Salah satu tanaman yang masuk dalam golongan minim perawatan adalah rumput sebagai landcover untuk seluruh area taman.
Melakukan renovasi artinya tidak harus selalu mengubah karena bisa juga hanya menata ulang elemen pada taman sehingga terlihat baru. Anda bisa merasakan sendiri manfaat renovasi halaman belakang rumah menjadi suasana yang baru.
Ketika ingin melakukan renovasi halaman belakang rumah sebaiknya perhatikan lebih dahulu tips dan cara yang harus dilakukan saat merenovasi. Pertimbangkan juga desain taman yang ingin dibuat di halaman.
WhatsApp us